Cara Membuat “Koleksi NFT” Coinex Smart Chain Tanpa Coding


Ekosistem Coinex Smart Chain berkembang sangat cepat, hampir setiap minggu terdapat project-project baru yang masuk dan bergabung dengan ekosistem coinx smart chain, ini merupakan sinyal positif bahwa blockchain coinex mulai dikenal dan disukai oleh pengguna.

Harga coin native coinex smart chain CET juga mengalami performa yang baik bahkan meningkat, ketika altcoin dan bitcoin mengalami penurunan harga yang tajam, coin cet justru naik dan mampu bertahan di tengah-tengah bear market yang tidak menentu.

NFT menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari blockchain csc coinex, karena nft ibarat sebuah produk dari blockchain public yang mempunyai performa tinggi “coinex”. Siapa saja bisa membuat NFT (token crc721) di jaringan CSC dan siapa saja juga bisa membeli dan menjual nft.

Anda bisa membuat private atau public sale nft di jaringan coinex smart chain, dan kabar baiknya adalah, anda tidak perlu melakukan coding untuk membuat koleksi nft tersebut. Di artikel ini kami akan memberikan tutorial, cara untuk membuat koleksi nft di jaringan coinex smart chain tanpa coding, koleksi nft tersebut nanti mempunyai fitur private sale, whitelist, public sale,airdrop dan bebarapa fitur lain.

Membuat Koleksi NFT di Coinex Smart Chain dengan Fitur Public Sale/ Private Sale

1# Buat Wallet

Coinex smart chain adalah blockchain yang support EVM, anda bisa menggunakan wallet evm seperti metamask untuk menggunakan jaringan coinex smart chain. Terdapat beberapa versi wallet metamask, tetapi saya anjurkan menggunakan versi browser, karena ini lebih mudah dalam penggunaan. Untuk menggunakan blockchain coinex smart chain, anda perlu setting rpc coinex di wallet metamask : berikut adalah detail rpc coinex smart chain.

RPC URL : https://rpc.coinex.net
Network Name : Coinex Smart Chain
ChainID : 52
Symbol : CET
Block Explorer : https://www.coinex.net

2# Beli Coin CET

Anda membutuhkan coin CET untuk membuat smart contract dan untuk konfirmasi transaksi di mintlama.io . CET adalah coin native coinex smart chain, semua transaksi di blockchain tersebut membutuhkan coin cet untuk membayar biaya fee jaringan, untungnya coinex adalah blockchain yang mempunyai fee rendah, anda hanya membutuhkan $0.001 (dalam coin cet) untuk membayar 1 kali transaksi, berbeda dengan blockchain lain yang membutuhkan $0.5-$10 untuk fee transaksi. Untuk mendapatkan coin CET anda bisa membelinya di Coinex Exchange.

3# Upload Kontent NFT

Kita membutuhkan hosting atau storage untuk upload kontent nft dan file metadata, biasanya developer nft lebih suka menggunakan decentralized storage seperti ipfs dan siacoin network, tetapi ada juga yang menggunakan server mandiri untuk host kontent nft.

IPFS adalah salah satu decentralized storage yang sangat murah dan sangat aman, jika anda mempunyai server yang mampu on selama 24 jam, maka anda bisa membangun node ipfs, tapi jika anda tidak mempunyai dana untuk operasional server, anda bisa menggunakan hosting ipfs gratis seperti pinata, fleek dan web3 storage. Diartikel ini kami menggunakan web3.storage untuk hosting file nft yang kita buat. karena web3 storage menyediakan paket gratis (5GB) yang cukup untuk membuat 1000 lebih NFT.

Upload file image atau kontent nft ke web3.storage dan dapatkan CID untuk setiap file tersebut, CID image tersebut nantinya anda masukan di file metadata dan metadata juga perlu anda upload ke IPFS.

Link IPFS Hosting :

  • https://web3.storage/
  • https://www.pinata.cloud/
  • https://app.fleek.co/

Kita membutuhkan gateway ipfs, untuk mengakses file yang kita upload ke jaringan ipfs, berikut adalah gateway yang menurut kami paling stabil yang bisa anda gunakan untuk kontent nft.

  • https://cloudflare-ipfs.com
  • https://dweb.link
  • https://ipfs.fleek.co

4# Upload Metadata NFT (file.json)

Metadata adalah sebuah file json yang berisi informasi dari sebuah nft, didalam file metadata tersebut terdapat url image/animasi, nama nft, seri nft, atribut, url dan informasi lain terkait nft. Biasanya file metadata nft akan di upload ke decentralized storage seperti ipfs, siacoin network, bittorent network, filecoin, tetapi ada juga developer yang menggunakan filehosting biasa.

Alasan menggunakan decentralized storage adalah untuk keamanan dan juga kelangsungan dari file tersebut, karna sejatinya decentralized storage bersifat permanen dan tidak bisa dirubah (hack) kecuali oleh pemilik dari file tersebut.

Anda perlu membuat metadata untuk setiap nft, artinya 1 nft harus mempunyai 1 metadata, nantinya metadata tersebut akan kita upload ke ke ipfs dan kita gunakan untuk minting token crc721 nft. Ini adalah fortmat metadata.

{
"name": "Nama NFT",
"image": "https://cloudflare-ipfs.com/ipfs/QmYmZWH7CrfyQJU9wqxhxLbZ5Aa7d1vwfta3niDABnKdcQ",
"description": "Deskripsi NFT",
"external_url": "https://cryptovir.com/"
}

5# Buat Koleksi NFT & Deploy

mintlama.io adalah situs yang memungkinkan pengguna coinex smart chain untuk membuat koleksi nft tanpa melakukan coding, ini sangat menarik, karena sekarang siapa saja bisa menjual karya mereka di internet melalui nft tanpa perlu menyewa developer. menurut informasi, koleksi nft yang dibuat di mintlama.io kompatible dengan opensea, artinya bisa dijual platform nft marketplace opensea.

  • Masuk ke situs mintlama.io
  • Klik “New Collection” dan buat Koleksi NFT
  • Isi “Nama Koleksi NFT” dan “Simbol NFT”
  • Pilih jaringan coinex smart chain / CSC
  • Pilih Fitur NFT (apakah anda akan private sale dengan fitur withelist, atau tanpa whitelist)
  • Isi jumlah NFT “Collection Size”
  • Harga untuk tiap NFT
  • Jumlah max nft (untuk 1 kali minting)
  • Upload / Update Metadata (url ipfs yang berisi semua file metadata)
  • Pilih opsi penjualan, anda bisa memilih “Private Sale” atau “Public Sale”
  • Deploy

6# Mint NFT

Mintlama menyediakan fitur minting yang bisa anda gunakan di website project nft, ini berupa script yang bisa anda embed/masukan ke bagian index website. Tidak perlu lagi coding untuk membuat fitur minting, karena fitur tersebut sudah disediakan oleh mintlama.

  • Masuk ke dasboard koleksi nft anda
  • Masuk ke halaman “my mint page” : di halaman ini terdapat script yang bisa anda embed ke website, jika anda ingin testing minting, anda juga bisa minting dari  halaman tersebut, anda akan dikenakan biaya sesuai harga yang sebelumnya anda setting (berupa coin CET) untuk minting nft.

7# Update Harga NFT

Di situs mintlama, anda bisa melakukan update harga nft, walaupun smart contract nft sudah di deploy sepenuhnya di blockchain. Anda bisa update harga berapun dan kapanpun, sesuai dengan keinginan anda. Saat melakukan update harga, perlu melakukan interaski dengan smart contract (melalui metamask) dan perlu melakukan konfirmasi transaksi (update harga).

  • Masuk ke dasboard koleksi nft anda.
  • Klik “Advanced”
  • Pilih “Update Price” : silahkan masukan harga baru, dan lakukan konfirmasi di wallet metamask.

8# Withdraw coin CET

Setelah NFT terjual, saldo coin cet akan masuk ke smart contract mintlama,dan akan muncul di bagian dasboard mintlama.io, anda bisa withdraw saldo tersebut kapan saja, tetapi anda harus ingat, ketika melakukan withdraw anda akan dikenakan biaya 5% dari jumlah total coin cet yang anda withdraw. Contoh jika anda withdraw 100 cet, maka 95 coin cet akan masuk ke wallet anda dan 5 coin cet akan masuk ke wallet developer mintlama.

  • Masuk ke dasboard koleksi nft anda
  • Pilih “Withdraw” dan lakukan konfirmasi di wallet metamask.
  • Tunggu 5 detik, saldo CET hasil penjualan nft akan masuk ke wallet anda (setelah di potong fee sebesar 5%)


Selamat mencoba


Alif Fahmi

hi , I'm Alif, I'm a blockchain & cryptocurrency lover, I love writing & learning, my job is web developer & crypto trader