BSC Akan Implementasikan “Liquidity Bootstrapping Pools” untuk Hindari Bot Sniper dan Whales Curang


Menurut pernyataan 19 Desember 2022, bahwa BNB Chain telah bermitra dengan Fjord dan Balancer untuk meluncurkan Liquidity Bootstrapping Pools (LBPs) di mainnetnya, Langkah ini akan memungkinkan proyek-proyek baru menghasilkan likuiditas dan memberikan kesempatan kepada penggunauntuk berinvestasi dalam ide-ide inovatif dan menemukan komunitas baru.

Awalnya, Liquidity Bootstrapping Pools (LBPs) hanya akan mendukung token ERC-20 ethereum, dengan rencana untuk memperluas hingga menyertakan peluncuran NFT yang adil di BNB Chain pada awal 2023, melalui NFT Fjord.

LBP Fjord telah menghasilkan dana komunitas lebih dari $750 juta dan telah digunakan oleh lebih dari 60.000 pengguna sejak September 2021. Menggunakan teknologi Balancer, Fjord telah mendukung banyak tim, termasuk Merit Circle, GuildFi, Kapital DAO, dan lainnya di GameFi, DeFi, dan komunitas industri DAO.

Apa Fungsi Liquidity Bootstrapping Pools (LBPs) ?

LBP dari Fjord dan Balancer mampu untuk mengurangi dampak dari bot snipper dan whales yang sering mengacau pada acara peluncuran sebuah token (ICO), LBP juga akan mendukung penemuan harga yang adil, dan menciptakan komunitas yang berkelanjutan dengan memastikan bahwa acara peluncuran token (ICO) tidak dipengaruhi oleh pengguna dengan informasi asimetris dan kemampuan teknis.

BNB Chain mengatakan akan terus meluncurkan utilitas on-chain yang inovatif untuk kepentingan pengembang, pengguna, dan ekosistem yang lebih luas.


Alif Fahmi

hi , I'm Alif, I'm a blockchain & cryptocurrency lover, I love writing & learning, my job is web developer & crypto trader